Bolu Pisang Ambon Sederhana

Posted by Aneka Resep on Jumat, 13 Juni 2014

Resep bolu pisang ambon sederhana ~ Menyebut kata kue bolu, tentunya anda membanyangkan kue dengan tekstur lembut dan manis rasanya. Kue bolu memang identik dengan rasa manis, karena salah satu bahan dasarnya adalah gula pasir.

resep bolu pisang mbon praktis dan sederhana

Seiring perkembangannya, kue bolu berkembang baik dari tekstur, warna dan rasa.salah satu kreasi kue bolu yang cukup populer saat ini adalah bolu pisang.

Sesuai dengan namanya, bolu pisang adalah kreasi kue bolu dengan menggunakan buah pisang sebagai salah satu bahan utamanya selain terigu, telur dan gula. Jenis pisang yang umum digunakan dalam pembuatan bolu pisang yaitu pisang ambon dan raja.

Untuk membuat bolu pisang, banyak teknik pengolahan yang bisa anda gunakan. Pada artikel kali ini, aneka resep akan menyajikan resep bolu pisang ambon dengan cara pengolahan praktis dan sederhana. Berikut ulasannya.

Bahan dan cara membuat bolu pisang.

Bahan-bahan : 
  • Pisang ambon 150 gram, haluskan
  • Tepung terigu 180 gr
  • Gula pasir 150 / 180 gram
  • Telur ayam 3 butir
  • Minyak goreng kemasan  / mentega, 120 gram
  • Baking soda 1 sdt
  • Emulsifier 1 sdt
  • Baking powder 1 sdt
  • Susu bubuk 2 sdm

Bahan tambahan :
  • Untuk taburan ( keju, kismis, atau almond)
  • Garam ½ sdt, bila diperlukan

Cara membuat bolu pisang :



  1. Masukkan semua bahan dalam mangkuk ukuran besar, kocok menggunakan mixer sampa kental dan mengembang.
  2. Panaskan oven pada suhu 170° C.
  3. Siapkan loyang tulban ukuran 20 cm, olesi permukaan dalam loyang dengan margarin, lalu olesi terigu.
  4. Tuangkan adonan kue kedalam loyang. Bila suka, hias permukaan adonan dalam loyang dengan bahan taburan. Kemudian masukkan kedalam oven. Bakar selama ±45 menit. Angkat
  5. Siapkan wadah ceper, lalu simpan kue bolu pisang diatasnya. Pisahkan dengan loyang.

Selamat mencoba resep bolu pisang ambon diatas, dan nantikan resep-resep lainnya dari blog aneka resep.

Blog, Updated at: 21.32

Popular Posts

Diberdayakan oleh Blogger.

Artikel Terbaru